PEMERINTAH KABUPATEN CIREBON, DINAS KESEHATAN
REKRUITMEN TENAGA KESEHATAN DI PUSKESMAS BERSUMBER DANA BOK TAHUN 2019
Berkas asli dibawa langsung untuk seleksi pertama, ke bidang Sumber Daya Kesehatan (SDK) Seksi Sumber Daya Manusia Kesehatan
Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon
Jl. Sunan Muria No.06 Sumber – Kabupaten Cirebon
Mulai tanggal 02 – 13 Desember 2019
Persyaratan:
- Usia maksimal 35 tahun
- Sehat Jasmani dan Rohani (Melampirkan Surat Keterangan Sehat dari Dokter/Puskesmas/Rumah Sakit)
- Pendidikan:
- Nutrisonis min. D3 Gizi
- Promkes minimal D3 Promkes/ S1 Kesehatan Masyarakat
- Sanitarian minimal D3 Kesehatan Lingkungan/Sanitarian
- ATLM minimal D3 Analis Kesehatan
- Akuntan minimal D3 Akuntansi Keuangan
- Memiliki STR aktif untuk tenaga kesehatan Nutrisionis, Sanitarian, dan Ahli Teknologi Labratorium Medik
- IPK minimal 3.00
- Memiliki jaminan kesehatan (BPJS)
- Diprioritaskan domisili Kabupaten Cirebon
- Mampu mengoperasikan komputer
- Mampu bekerja dalam tim, Pekerja keras dan Disiplin yang tinggi
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun dibidang yang sama (Diutamakan pengalaman kerja di Puskesmas)
- Melampirkan surat rekomendasi yang masih bekerja di Puskesmas
- Tidak terikat kerja dengan instansi manapun
- Bersedia menjadi tenaga kontrak puskesmas selama 1 tahun, dan akan di evaluasi kinerja oleh Kepala Puskesmas dan Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon
Kelengkapan:
- Surat lamaran yang ditujukan kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon
- Surat keterangan pengalaman kerja (Parklaring)
- Fotokopi Ijazah dan Transkip nilai (Legalisir)
- Fotokopi KTP
- Kartu Pencari Kerja dari Disnaker Trans (Kartu Kuning)
- Fotokopi kartu kepesertaan BPJS
- Surat keterangan sehat dari Puskesmas
- STR aktif untuk tenaga kesehatan Nutrisionis, Sanitarian, dan Ahli Teknologi Labratorium Medik
- Daftar Riwayat Hidup
- SKCK dari polsek setempat
Jadwal Test dan Wawancara : 19 Desember 2019
Pengumuman Hasil Test dan Wawancara : 27 Desember 2019